Jenis-jenis Mesin Gerinda dan Fungsinya
Jenis-jenis Mesin Gerinda dan Fungsinya
Jenis, bentuk dan kegunaan mesin gerinda itu bermacam-macam. Tetapi secara umum kegunaan mesin gerinda adalah untuk menggerida permukaan benda kerja sehingga menjadi rata dan halus.
Ada beberapa jenis mesin gerinda, antara lain : mesin gerinda bangku, mesin gerinda permukaan, mesin gerinda silindris, mesin gerinda alat potong, mesin gerinda jig, dan mesin gerinda roda gigi.
Mesin gerinda bangku merupakan mesin gerinda yang dioperasikan secara manual atau menggunakan tangan di mana pemasangannya ditempatkan pada bangku kerja dengan cara diikat menggunakan baut.
Mesin gerinda bangku umumnya digunakan untuk mengasah alat-alat potong seperti : pahat bubut, mata bor, pahat tangan, dan lain-lain.
Bagian-bagian utama mesin gerinda bangku terdiri dari : batu gerinda, motor listrik, badan, alas, pelat penutup batu gerinda, kaca pelindung, dan landasan penumpu.
Badan mesin gerinda bangku pada umumnya terbuat dari besi cor, di mana di dalam badan mesin gerinda ini dipasang motor listrik. Dibagian kanan dan kiri motor pada kedua ujung poros motor dipasang masing-masing sebuah roda gerinda. Kedua roda gerinda ini masing-masing memiliki tingkat kekasaran yang berbeda, yaitu roda gerinda kasar dan roda gerinda halus. Roda gerinda kasar digunakan untuk pekerjaan penggasaran sedangkan roda gerinda yang lebih halus dipakai untuk pekerjaan penyelesaian.
Gbr. 2 Mesin gerinda kaki
Jenis lain dari mesin gerinda yang dioperasikan secara manual ini adalah mesin gerinda kaki. Bagian-bagian utama mesin gerinda kaki hampir sama dengan mesin gerinda bangku. Hanya saja mesin gerinda kaki ini tidak dipasang pada bangku kerja seperti mesin gerinda bangku, tetapi mesin gerinda kaki yang memiliki kaki yang tinggi ini dipasang pada lantai.
Mesin gerinda permukaan sering disebut juga sebagai mesin gerinda datar, merupakan mesin gerinda yang digunakan untuk menggerinda permukaan yang rata dari benda kerja sehingga permukaan benda kerja tersebut menjadi rata dan halus. Benda kerja yang akan digerinda pada mesin gerinda permukaan harus memiliki bidang-bidang yang datar atau rata. Bisa saja bidang-bidang itu saling tegak lurus satu sama lain ataupun membentuk sudut tertentu.
Bagian-bagian utama mesin gerinda permukaan terdiri dari : kepala gerinda, meja mesin, badan atau kolom, alas mesin, eretan dan unit pengendali.
Gbr. 3 Mesin gerinda permukaan
Mesin gerinda permukaan biasanya dilengkapi dengan alat tambahan seperti: meja magnet tetap, meja magnet elektrik, meja guling (tilting table), ragum/catok putar (swivel vise), ragum universal, intan pengasah (wheel dresser), alat penyeimbang/balans, unit pendingin dan unit penyedot debu.
Dilihat dari letak sumbunya, mesin gerinda permukaan dapat dibedakan menjadi mesin gerinda permukaan horisontal dan mesin gerinda permukaan vertikal.
Dilihat dari gerakan mejanya, mesin gerinda permukaan horisontal maupun mesin gerinda permukaan vertikal dapat dibedakan menjadi mesin gerinda dengan gerakan meja lurus bolak-balik dan mesin gerinda dengan gerakan berputar.
Dengan demikian, dilihat dari letak sumbunya dan dilihat dari gerakan mejanya, mesin gerinda permukaan dapat dikelompokkan menjadi :
1. Mesin gerinda permukaan horisontal dengan gerakan meja bolak-balik
2. Mesin gerinda permukaan horisontal dengan gerakan meja berputar.
3. Mesin gerinda permukaan vertikal dengan gerakan meja bolak-balik.
4. Mesin gerinda permukaan vertikal dengan gerakan meja berputar.
Mesin gerinda permukaan ada yang dioperasikan secara manual, ada juga jenis mesin gerinda permukaan semi otomatis serta ada pula mesin gerinda permukaan yang dioperasikan CNC.
Mesin gerinda silindris merupakan mesin gerinda yang dapat digunakan untuk menggerinda benda kerja yang berbentuk silindris, seperti poros atau tabung untuk mendapatkan permukaan yang halus.
Cara kerja mesin gerinda silindris adalah sebagai berikut, roda gerinda dan benda kerja keduanya berputar serta keduanya saling bergesekan satu sama lain.
Roda gerinda diputarkan oleh poros mesin di dalam kepala gerinda, sementara benda kerja diputarkan oleh poros yang terdapat pada kepala tetap. Jika roda gerinda hanya melakukan gerak berputar saja, sedangkan benda kerja selain bergerak berputar juga bergerak lurus bolak-balik bersama-sama dengan meja mesin.
Gbr. 4 Mesin gerinda silindris
Bagian-bagian utama mesin gerinda silindris terdiri dari : kepala gerinda (wheel head), kepala tetap (work head), meja, kepala lepas (tail stock), alas mesin, unit pengendali (control unit), dan unit pendingin.
1. Mesin gerinda silindris diameter luar.
2. Mesin gerinda silindris diameter dalam.
3. Mesin gerinda silindris tanpa senter (centerless silindrical grinding machine).
4. Mesin gerinda silindris rol.
5. Mesin gerinda silindris universal.
Seperti halnya mesin gerinda permukaan, mesin gerinda silindris ada yang dioperasikan secara manual ada pula jenis mesin gerinda silindris yang dikendalikan dengan CNC. Mesin gerinda silindris CNC bisa menerapkan berbagai apkikasi yang hanya dapat dilaksanakan di bawah kendali komputer dengan pembentukan yang presisi dan toleransi yang teliti.
Mesin gerinda alat potong sesuai dengan namanya merupakan mesin gerinda presisi yang digunakan untuk mengasah alat-alat potong, seperti pisau frais (milling cutter), pahat bubut, mata bor dan lain-lain.
Kepala gerinda dan meja mesin gerinda ini dapat diputarkan, juga kepala tetapnya dapat diputar dan dimiringkan dalam berbagai arah, sehingga mesin gerinda alat potong ini dapat digunakan sebagai mesin gerinda serba guna.
Gbr. 5 Mesin gerinda alat potong
Bagian-bagian utama mesin gerinda alat potong terdiri dari : kepala gerinda, kepala lepas, meja, sadel, unit pengendali, unit pendingin dan penyedot debu.
Untuk menunjang di dalam operasinya mesin gerinda alat potong dilengkapi dengan berbagai perlengkapan. Ada bermacam-macam perlengkapan mesin gerinda alat potong, sehingga antara satu pabrik pembuat dengan pabrik pembuat lainnya kadang-kadang terdapat perbedaan dalam penyertaan perlengkapan mesin gerinda ini.
Tetapi secara umum perlengkapan yang sering digunakan pada mesin gerinda alat potong, antara lain : penopang gigi (tooth rest), kepala benda kerja, ragum universal, sepasang senter, dan intan pengasah.
Mesin gerinda alat potong ada yang dioperasikan secara konvensional, ada juga yang dioperasikan dengan CNC. Mesin gerinda alat potong yang dioperasikan CNC memiliki otomasi yang tinggi sehingga dapat melaksanakan berbagai proses penggerindaan yang kompleks. Selain itu mesin gerinda alat potong CNC mempunyai produktivitas yang tinggi dengan fitur-fitur seperti pemotongan benda kerja secara otomatis serta kemampuan untuk mendukung banyak roda gerinda.
Mesin gerinda jig digunakan untuk menghaluskan jig, cetakan (dies), dan fixture. Mesin gerinda jig terutama dipakai untuk penggerindaan lubang-lubang serta dapat juga digunakan untuk menggerinda permukaan dengan bentuk-bentuk yang rumit dan untuk penghalusan benda kerja.
Gbr. 6 Mesin gerinda jig
Roda gerinda pada mesin gerinda jig dipasang pada kepala gerinda yang memiliki sumbu vertikal. Selain bergerak secara berputar roda gerinda mesin jig juga bergerak naik turun, sementara benda kerja terpasang diam pada meja mesin.
Mesin gerinda roda gigi digunakan sebagai proses permesinan akhir sewaktu membuat roda gigi yang memiliki ketelitian yang tinggi.
Pada pemakaiannya mesin gerinda roda gigi hanya membuang sedikit material, yaitu hanya beberapa 1/100 mm material roda gigi yang disayat.
Setelah roda gigi dibuat pada mesin pembentuk roda gigi, misalnya mesin hobbing, selanjutnya untuk memperoleh ketelitian yang tinggi maka roda gigi tersebut dapat dikerjakan lebih lanjut pada mesin gerinda roda gigi.
Sumber gambar :
www.popularmechanics.com
www.indiamart.com
www.saw-grinder.com
www.lathes.co.uk
A. Mesin Gerinda Bangku
Mesin gerinda bangku merupakan mesin gerinda yang dioperasikan secara manual atau menggunakan tangan di mana pemasangannya ditempatkan pada bangku kerja dengan cara diikat menggunakan baut.
Mesin gerinda bangku umumnya digunakan untuk mengasah alat-alat potong seperti : pahat bubut, mata bor, pahat tangan, dan lain-lain.
Bagian-bagian utama mesin gerinda bangku terdiri dari : batu gerinda, motor listrik, badan, alas, pelat penutup batu gerinda, kaca pelindung, dan landasan penumpu.
Gbr. 1 Mesin gerinda bangku
Badan mesin gerinda bangku pada umumnya terbuat dari besi cor, di mana di dalam badan mesin gerinda ini dipasang motor listrik. Dibagian kanan dan kiri motor pada kedua ujung poros motor dipasang masing-masing sebuah roda gerinda. Kedua roda gerinda ini masing-masing memiliki tingkat kekasaran yang berbeda, yaitu roda gerinda kasar dan roda gerinda halus. Roda gerinda kasar digunakan untuk pekerjaan penggasaran sedangkan roda gerinda yang lebih halus dipakai untuk pekerjaan penyelesaian.
Gbr. 2 Mesin gerinda kaki
Jenis lain dari mesin gerinda yang dioperasikan secara manual ini adalah mesin gerinda kaki. Bagian-bagian utama mesin gerinda kaki hampir sama dengan mesin gerinda bangku. Hanya saja mesin gerinda kaki ini tidak dipasang pada bangku kerja seperti mesin gerinda bangku, tetapi mesin gerinda kaki yang memiliki kaki yang tinggi ini dipasang pada lantai.
B. Mesin Gerinda Permukaan (Surface Grinding Machine)
Mesin gerinda permukaan sering disebut juga sebagai mesin gerinda datar, merupakan mesin gerinda yang digunakan untuk menggerinda permukaan yang rata dari benda kerja sehingga permukaan benda kerja tersebut menjadi rata dan halus. Benda kerja yang akan digerinda pada mesin gerinda permukaan harus memiliki bidang-bidang yang datar atau rata. Bisa saja bidang-bidang itu saling tegak lurus satu sama lain ataupun membentuk sudut tertentu.
Bagian-bagian utama mesin gerinda permukaan terdiri dari : kepala gerinda, meja mesin, badan atau kolom, alas mesin, eretan dan unit pengendali.
Mesin gerinda permukaan biasanya dilengkapi dengan alat tambahan seperti: meja magnet tetap, meja magnet elektrik, meja guling (tilting table), ragum/catok putar (swivel vise), ragum universal, intan pengasah (wheel dresser), alat penyeimbang/balans, unit pendingin dan unit penyedot debu.
Dilihat dari letak sumbunya, mesin gerinda permukaan dapat dibedakan menjadi mesin gerinda permukaan horisontal dan mesin gerinda permukaan vertikal.
Dilihat dari gerakan mejanya, mesin gerinda permukaan horisontal maupun mesin gerinda permukaan vertikal dapat dibedakan menjadi mesin gerinda dengan gerakan meja lurus bolak-balik dan mesin gerinda dengan gerakan berputar.
Dengan demikian, dilihat dari letak sumbunya dan dilihat dari gerakan mejanya, mesin gerinda permukaan dapat dikelompokkan menjadi :
1. Mesin gerinda permukaan horisontal dengan gerakan meja bolak-balik
2. Mesin gerinda permukaan horisontal dengan gerakan meja berputar.
3. Mesin gerinda permukaan vertikal dengan gerakan meja bolak-balik.
4. Mesin gerinda permukaan vertikal dengan gerakan meja berputar.
Mesin gerinda permukaan ada yang dioperasikan secara manual, ada juga jenis mesin gerinda permukaan semi otomatis serta ada pula mesin gerinda permukaan yang dioperasikan CNC.
C. Mesin Gerinda Silindris (Silindrical Grinding Machine)
Mesin gerinda silindris merupakan mesin gerinda yang dapat digunakan untuk menggerinda benda kerja yang berbentuk silindris, seperti poros atau tabung untuk mendapatkan permukaan yang halus.
Cara kerja mesin gerinda silindris adalah sebagai berikut, roda gerinda dan benda kerja keduanya berputar serta keduanya saling bergesekan satu sama lain.
Roda gerinda diputarkan oleh poros mesin di dalam kepala gerinda, sementara benda kerja diputarkan oleh poros yang terdapat pada kepala tetap. Jika roda gerinda hanya melakukan gerak berputar saja, sedangkan benda kerja selain bergerak berputar juga bergerak lurus bolak-balik bersama-sama dengan meja mesin.
Bagian-bagian utama mesin gerinda silindris terdiri dari : kepala gerinda (wheel head), kepala tetap (work head), meja, kepala lepas (tail stock), alas mesin, unit pengendali (control unit), dan unit pendingin.
Mesin gerinda silindris dapat dibedakan menjadi :
1. Mesin gerinda silindris diameter luar.
2. Mesin gerinda silindris diameter dalam.
3. Mesin gerinda silindris tanpa senter (centerless silindrical grinding machine).
4. Mesin gerinda silindris rol.
5. Mesin gerinda silindris universal.
Seperti halnya mesin gerinda permukaan, mesin gerinda silindris ada yang dioperasikan secara manual ada pula jenis mesin gerinda silindris yang dikendalikan dengan CNC. Mesin gerinda silindris CNC bisa menerapkan berbagai apkikasi yang hanya dapat dilaksanakan di bawah kendali komputer dengan pembentukan yang presisi dan toleransi yang teliti.
D. Mesin Gerinda Alat Potong (Tool and cutter grinding machine)
Mesin gerinda alat potong sesuai dengan namanya merupakan mesin gerinda presisi yang digunakan untuk mengasah alat-alat potong, seperti pisau frais (milling cutter), pahat bubut, mata bor dan lain-lain.
Kepala gerinda dan meja mesin gerinda ini dapat diputarkan, juga kepala tetapnya dapat diputar dan dimiringkan dalam berbagai arah, sehingga mesin gerinda alat potong ini dapat digunakan sebagai mesin gerinda serba guna.
Gbr. 5 Mesin gerinda alat potong
Bagian-bagian utama mesin gerinda alat potong terdiri dari : kepala gerinda, kepala lepas, meja, sadel, unit pengendali, unit pendingin dan penyedot debu.
Untuk menunjang di dalam operasinya mesin gerinda alat potong dilengkapi dengan berbagai perlengkapan. Ada bermacam-macam perlengkapan mesin gerinda alat potong, sehingga antara satu pabrik pembuat dengan pabrik pembuat lainnya kadang-kadang terdapat perbedaan dalam penyertaan perlengkapan mesin gerinda ini.
Tetapi secara umum perlengkapan yang sering digunakan pada mesin gerinda alat potong, antara lain : penopang gigi (tooth rest), kepala benda kerja, ragum universal, sepasang senter, dan intan pengasah.
Mesin gerinda alat potong ada yang dioperasikan secara konvensional, ada juga yang dioperasikan dengan CNC. Mesin gerinda alat potong yang dioperasikan CNC memiliki otomasi yang tinggi sehingga dapat melaksanakan berbagai proses penggerindaan yang kompleks. Selain itu mesin gerinda alat potong CNC mempunyai produktivitas yang tinggi dengan fitur-fitur seperti pemotongan benda kerja secara otomatis serta kemampuan untuk mendukung banyak roda gerinda.
E. Mesin Gerinda Jig
Mesin gerinda jig digunakan untuk menghaluskan jig, cetakan (dies), dan fixture. Mesin gerinda jig terutama dipakai untuk penggerindaan lubang-lubang serta dapat juga digunakan untuk menggerinda permukaan dengan bentuk-bentuk yang rumit dan untuk penghalusan benda kerja.
Gbr. 6 Mesin gerinda jig
Roda gerinda pada mesin gerinda jig dipasang pada kepala gerinda yang memiliki sumbu vertikal. Selain bergerak secara berputar roda gerinda mesin jig juga bergerak naik turun, sementara benda kerja terpasang diam pada meja mesin.
F. Mesin Gerinda Roda Gigi (Gear grinding machine)
Mesin gerinda roda gigi digunakan sebagai proses permesinan akhir sewaktu membuat roda gigi yang memiliki ketelitian yang tinggi.
Pada pemakaiannya mesin gerinda roda gigi hanya membuang sedikit material, yaitu hanya beberapa 1/100 mm material roda gigi yang disayat.
Setelah roda gigi dibuat pada mesin pembentuk roda gigi, misalnya mesin hobbing, selanjutnya untuk memperoleh ketelitian yang tinggi maka roda gigi tersebut dapat dikerjakan lebih lanjut pada mesin gerinda roda gigi.
Gbr. 7 Mesin gerinda roda gigi
Sumber gambar :
www.popularmechanics.com
www.indiamart.com
www.saw-grinder.com
www.lathes.co.uk